Merambah Bisnis Kosmetik Victoria Menggandeng Estee Lauder

Merambah Bisnis Kosmetik Victoria Menggandeng Estee Lauder
haraajuku.net - Artis dan istri pesepakbola dunia David Beckham, Victoria Beckham merambah bisnis kecantikan dengan mengeluarkan koleksi kosmetik untuk Autumn/Winter 2016.

Produk Koleksi yang dikeluarkan limited edition itu diumumkan lewat akun Twitter dan Instagram. Menggandeng brand Estee Lauder, istri David Beckham itu meluncurkan koleksi secara eksklusif.

"Senang rasanya bisa meluncurkan koleksi makeup edisi terbatas ini bersama Estee Lauder," kata Victoria dalam sebuah video yang diunggah di media sosial.

"Seluruh proses telah terlewati dengan baik, dan menginspirasi banyak wanita. Ini seperti kemitraan makeup yang sempurna bagi saya dan brand kosmetik saya," ungkap Victoria.

Victoria dalam video tersebut juga mengungkapkan mengenai keinginan terpendam untuk mengeluarkan produk kosmetik.

"Saya telah lama mengagumi Estee Lauder dan mereka brand yang kuat. Saya bersemangat untuk menawarkan berbagai makeup yang baik untuk pelanggan wanita," kata dia.

0 komentar:

Gunung Bromo Mulai Meningkat lagi Aktivitasnya

Gunung Bromo Mulai Meningkat lagi Aktivitasnya
Aktivitas Gunung Bromo sejak tiga hari terakhir cenderung meningkat. Gunung tersebut  mengeluarkan abu vulkanik serta suara gemuruh. Asap putih kecoklatan dengan ketinggian antara 400 hingga 600 meter terlihat dari bibir kawah.

Petugas Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) di Pos Pantau Gunung Bromo Wahyu mengimbau agar wisatawan benar benar mentaati agar tidak tetap memasuki zona bahaya pada radius 1 kilometer dari bibir kawah.

“Karakteristik Gunung Bromo fluktuatif. Gunung ini terpantau mengeluarkan abu vulkanik terdengar suara gemuruh sedang  dan asap belerang tercium ringan dari pos pantau,” kata Wahyu, Senin (4/4/2016).

Menurut Wahyu, meski mengeluarkan abu vulkanik jatuhan material yang mengandung silika tersebut hanya di sekitar kawah atau berada dalam radius 1 kilometer dari bibir kawah.

Namun, kata Wahyu,  petugas juga masih saja melihat wisatawan yang bandel memasuki zona bahaya pada radius 1 kilometer dari bibir kawah.

“Untuk menghindari hal yang tidak diinginkan PVMBG mengimbau agar wisatawan yang berkunjung benar benar mentaati imbauan dan tidak memasuki zona bahaya,”

0 komentar:

Eco Green Park in Batu City East Java

Eco Green Park in Batu City East Java

Eco Green Park salah satu tempat wisata yang cukup terkenal di kota Baty, tempat wisata ini sangat tepat dikunjungi bersama anak-anak untuk mengenalkan mereka tentang pentingnya menjaga keseimbangan lingkungan. Eco Green Park menawarkan taman rekreasi edukasi yang berisi kebun binatang mini dan informasi mengenai pemeliharaan lingkungan.

Memasuki kawasan wisata ini, Anda akan disambut dengan sebuah patung gajah besar yang terbuat dari televisi bekas. Tempat wisata ini memiliki banyak wahana yang tersebar, untuk berkeliling Anda bisa menyewa E-Bike dengan harga 100.000 Rupiah untuk 3 jam.

Jungle Adventure adalah salah satu wahana yang menarik. Anda akan berkeliling hutan buatan dengan menggunakan kereta terbuka. Hanya begitu saja? Tenang. Tak hanya berkeliling, Anda juga diajak menangkap pemburu binatang liar di dalam hutan. Dengan senapan mainan, Anda harus menembak setiap pemburu yang Anda lihat. Kejelian melihat dan kecepatan menembak sangat dibutuhkan di sini karena Anda harus menembak dari kereta yang sedang berjalan. Hmm, seru ya?
Rumah terbalik tak kalah menarik. Bangunan rumah terbalik dengan atap di bawah dan lantai di atas. Tak hanya terbalik di luarnya saja, namun segala perabotan di dalamnya juga terbalik. Anda seolah berjalan di atapnya seperti spiderman karena segala perabot mulai dari meja, kursi dan lampu dalam posisi terjungkir. Jika Anda cukup pusing berada di Rumah Terbalik ini, segera keluar dan carilah wahana lainnya.

Eco Green Park masih memiliki banyak wahana lain seperti Geology Science Center, Walking Bird, Animal Farm, Duck Kingdom, World Parrots, Dome Multimedia, Eco Science Center, Pasar Burung dan Insectarium. Ssstt, di sini juga Anda bisa mendengarkan musik yang dihasilkan oleh air di wahana Music Plaza.

Harga tiket masuk Eco green Park :

MAP



0 komentar:

Cara Lain Menikmati Keindahan Danau Toba

Sulit membayangkan ada tempat yang lebih indah untuk dikunjungi di Sumatera Utara selain Danau Toba. Suasana sejuk dan menyegarkan dari keajaiban alam ini dapat Anda nikmati melalui Lake Toba Tour yang diselenggarakan oleh Asosiasi Perjalanan Wisata Indonesia (Association of the Indonesia Tours and Travel Agencies/ASITA).

Lake Toba Tour ini terbagi menjadi tiga paket yang terdiri dari tur 3 hari 2 malam, 4 hari 3 malam dan 5 hari 4 malam. Ketiganya akan membawa Anda mengunjungi danau berkawah seluas 1.145 kilometer persegi tersebut.

Dalam tur 3 hari 2 malam, perjalanan dimulai dari Bandara Internasional Kualanamu menuju Parapat melewati perkebunan karet dan kelapa sawit. Anda akan singgah sejenak di Pematang Siantar untuk berbelanja benda-benda kerajinan khas lokal seperti kacang tumbuk "ting ting, teng teng". Anda akan bermalam di Parapat untuk bersiap melakukan tur ke Pulau Samosir pada esok harinya.

Dengan menggunakan kapal, traveler akan dibawa mengunjungi Desa Tomok untuk melihat makam Raja Ompu Sidabutar, juga Desa Ambarita untuk melihat peninggalan megalitik dari Suku Batak.

Usai menikmati Danau Toba, Anda akan kembali ke Parapat dan kembali ke Bandara Internasional Kualanamu pada esok harinya.

Apabila menikmati tur 4 hari 3 malam. Di hari kedua, setelah mengunjungi Desa Tomok dan Desa Ambarita, Anda akan dibawa menikmati area agrowisata Pegunungan Berastagi yang memiliki udara sejuk dan panorama pegunungan yang sangat menarik.

Kawasan ini terkenal akan hasil buminya seperti sayur dan buah. Tidak berhenti sampai di situ, destinasi cantik lainnya seperti Bukit Simarjarunjung dan Air Terjun Sipiso-piso juga akan dikunjungi.

Pada hari ketiga, Anda akan dibawa kembali ke Medan untuk menikmati ibukota Sumatera Utara ini. Kota Medan sangat menarik dan Anda akan diajak mengelilinginya untuk melihat Istana Maimun dan Masjid Agung Al-Matshun.

Anda pun punya banyak kesempatan membawa pulang oleh-oleh dengan mengunjungi beberapa pusat perbelanjaan di Medan seperti Batik Danar Hadi, Pasar Ikan, dan juga mal-mal. Usai menjelajahi Kota Medan keesokan harinya Anda akan kembali ke Bandara Internasional Kualanamu.

Sementara itu, tur 5 hari 4 malam akan membawa Anda mengeksplor pusat perbelanjaan di Medan lebih luas. Sebagai kota besar, Medan menyuguhkan banyak pusat perbelanjaan untuk berbagai kalangan.

Sama seperti jadwal kegiatan di paket tur sebelumnya, hanya saja, di hari keempat Anda akan diajak menikmati pusat perbelanjaan di Medan selama sehari penuh. Temukan beragam kebutuhan Anda di factory outlet hingga pasar tradisional yang terdapat di Kota Medan.

Sebagai salah satu keajaiban alam, sebenarnya Danau Toba lebih menyerupai lautan daripada danau mengingat ukurannya. Oleh karena itu, Danau Toba ditempatkan sebagai danau terluas di Asia Tenggara dan terbesar kedua di dunia sesudah Danau Victoria di Afrika. Danau Toba juga termasuk danau terdalam di dunia, dengan kedalaman sekitar 450 meter.

Danau Toba diakui sebagai salah satu tujuan wisata terbaik di Indonesia. Anda bisa melakukan bermacam kegiatan, seperti menikmati keindahan alam, mendaki gunung, berenang atau berperahu layar. Udaranya bersih dan sejuk, harmonis dengan suasana santai masyarakatnya yang ramah.

(Sumber: Indonesia.travel)



0 komentar:

Pulau Kaget di Kalimantan Keindahanya Bikin Kaget

Kalimantan yang terkenal pariwisatanya yang berhubungan dengan sungai, sebenarnya anggapan yang salah. masih banyak hal lain yang bisa dieksplor saat berwisata ke Pulau Borneo.

Salah satunya, keberadaan cagar alam di dekat muara Sungai Barito yang mengalir melintasi kota Banjarmasin. Cagar alam ini cukup populer sebagai habitat monyet berhidung panjang (bekantan) yang merupakan salah satu primata unik ikon Kalimantan.

Cagar alam ini dinamakan Cagar Alam Pulau Kaget. Terletak di Kecamatan Tabunganen Barito Kuala, Provinsi Kalimantan Selatan, belum banyak turis yang menjelajahi tempat ini. Padahal Cagar Alam Pulau Kaget menawarkan keseruan tersendiri sebagai destinasi wisata.

Pulau Kaget sendiri adalah sebuah daerah berbentuk delta yang dibentuk dari endapan lumpur yang timbul di dasar sungai. Tanah subur pulau tersebut menyediakan mineral bagi berbagai vegetasi yang membentuk hutan lebat dan menjadi habitat beragam satwa liar nan unik.

Tidak ada data resmi yang menceritakan mengapa pulau ini dinamakan sebagai Pulau Kaget. Akan tetapi, banyak yang berpendapat bahwa nama tersebut diambil dari sensasi mengagetkan yang didapat ketika memasuki pulau itu. Para wisatawan akan disambut oleh suara riuh ratusan bekantan di atas pepohonan lebat.

Pulau yang memiliki luas sekitar 85 hektar ini dibentuk sebagai cagar alam pada tahun 1976 menyusul penegasan dari Kementerian Kehutanan.

Bekantan merupakan satwa yang dilindungi di tempat ini sekaligus menjadi daya tarik utamanya. Selain Bekantan, Cagar Alam Pulau Kaget juga menjadi rumah bagi kera ekor panjang, lutung, dan berbagai jenis burung langka seperti parkit, elang bondol, kingfisher, dan elang laut. Cagar alam ini juga menjadi rumah untuk berbagai vegetasi penting seperti mangrove (bakau), rambai, nipah, bakung, api-api, pandan dan jeruju.

Cagar Alam Pulau Kaget berada dekat dengan Banjarmasin, ibukota Kalimantan Selatan dan untuk menuju ke sana dapat ditempuh dengan speed boat selama lebih kurang 15 menit. Wisatawan dapat pula memilih transportasi lain, yaitu kapal kayu tradisional bernama klotok. Perjalanan menggunakan klotok memakan waktu sekitar satu setengah jam.

(Sumber: Situs Kemenpar, Indonesia.travel, merdeka.com)

0 komentar: